Sri
Mulyani.
Satu-satunya Wanita Indonesia yang berada di daftar 100 Wanita yang paling
berpengaruh di dunia pada tahun 2015 adalah Mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani
Indrawati yang kini menjabat sebagai Direktur Bank Dunia. Sri Mulyani Indrawati
lahir di Bandar Lampung 26 Agustus 1962. Jabatan ini diembannya mulai 1 Juni
2010. Sebelumnya, dia menjabat Menteri Keuangan Kabinet Indonesia
Bersatu. Ia dinobatkan sebagai Menteri Keuangan terbaik Asia untuk tahun
2006 oleh Emerging Markets pada 18 September 2006 di sela Sidang Tahunan Bank
Dunia dan IMF di Singapura. Ia juga terpilih sebagai wanita paling berpengaruh
ke-23 di dunia versi majalah Forbes tahun 2008 dan wanita paling berpengaruh
ke-2 di Indonesia versi majalah Globe Asia bulan Oktober 2007.
Susi
Pudjiastuti atau
orang-orang menyebutnya Bu Susi awalnya bukan apa-apa. Bahkan terkenal saja
tidak. Namun ia adalah orang paling berjasa saat Aceh terkena bencana tsunami.
Ia menggunakan pesawat angkut pribadinya untuk membawa banyak sek
ali bantuan tanpa harus diketahui oleh banyak orang. Saat menjabat sebagai salah satu menteri dari Jokowi, ia menjadi menteri paling fenomenal. Gayanya yang sedikit unik membuat banyak pihak tak suka. Terlebih ia bukanlah seorang lulusan perguruan tinggi yang terkenal. Ia hanya seorang putus sekolah yang akhirnya berjuang dengan sekuat tenaga hingga akhirnya menjadi seorang pengusaha yang sangat sukses. Susi lahir pada 15 Januari 1965 di Pangandaran. Ayahnya bernama Haji Ahmad Karlan dan ibunya bernama Hajjah Suwuh Lasminah, keduanya berasal dari Jawa Tengah, namun sudah lima generasi hidup di Pangandaran.
ali bantuan tanpa harus diketahui oleh banyak orang. Saat menjabat sebagai salah satu menteri dari Jokowi, ia menjadi menteri paling fenomenal. Gayanya yang sedikit unik membuat banyak pihak tak suka. Terlebih ia bukanlah seorang lulusan perguruan tinggi yang terkenal. Ia hanya seorang putus sekolah yang akhirnya berjuang dengan sekuat tenaga hingga akhirnya menjadi seorang pengusaha yang sangat sukses. Susi lahir pada 15 Januari 1965 di Pangandaran. Ayahnya bernama Haji Ahmad Karlan dan ibunya bernama Hajjah Suwuh Lasminah, keduanya berasal dari Jawa Tengah, namun sudah lima generasi hidup di Pangandaran.
Tri
Rismaharini
yang sering dikenal dengan Bu Risma. Wanita berusia 54 tahun ini merupakan
wanita paling fenomenal yang membuat Surabaya menjadi kota yang bersih baik
secara birokrasi maupun secara fisik. Lahir di Kediri, Jawa Timur, 20 November
1961, Risma meniti karier sebagai seorang pegawai negeri sipil (PNS) Kota
Surabaya sejak dekade 1990-an. Risma menjabat Kepala Dinas Kebersihan dan
Pertamanan (DKP) Kota Surabaya dan Kepala Badan Perencanaan Kota Surabaya
(Bappeko) hingga tahun 2010 sebelum menjadi Walikota. Risma juga tercatat
sebagai wanita pertama yang dipilih langsung menjadi wali kota melalui
pemilihan kepala daerah sepanjang sejarah demokrasi Indonesia di era reformasi
dan merupakan kepala daerah perempuan pertama di Indonesia yang berulang kali masuk
dalam daftar pemimpin terbaik dunia. (Radi Arya Wangsareja) mantapppp...!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar